Tips Liburan Akhir Pekan

Akhir pekan tentu menjadi hari yang ditunggu-tunggu bagi setiap orang, khususnya bagi mereka yang bekerja di hari senin sampai dengan jum’at. Akhir pekan menjadi waktu yang pas untuk dihabiskan bersama keluarga atau orang-orang tercinta atau sekedar berisitirahat dari aktivitas kerja. Namun tidak sedikit pula yang menjadikan akhir pekan sebagai waktu untuk traveling bersama keluarga meskipun hanya dua hari.

Bagi yang merencanakan traveling di akhir pekan tentu harus siap dengan segala kondisi yang ada seperti siap untuk kembali bekerja keesokan harinya, siap untuk sedikit lelah, dan siap untuk mengeluarkan budget. Semuanya harus terencana dengan baik agar momen liburan akhir pekan menjadi berkesan, bukan sekedar menghabiskan waktu, uang dan tenaga.

Berikut ini adalah beberapa tips sederhana yang sebaiknya kamu lakukan saat ingin liburan akhir pekan bersama keluarga atau orang-orang tercinta:

1. Memilih Destinasi Wisata yang Tepat

Memilih Destinasi Wisata yang Tepat

Salah satu yang harus benar-benar dipikirkan secara matang saat liburan akhir pekan adalah memilih destinasi wisata. Waktu liburan yang sempit tentu harus bijak dalam memilih daerah mana yang ingin dikunjungi. Memilih daearah yang mudah dijangkau dengan transportasi udara dan jam penerbangannya singkat adalah salah satu pilihan bijak. Mengapa transportasi udara? Hal ini tentunya akan menghemat tenaga karena keesokan harinya sudah harus beraktivitas kembali.

Selain menghemat tenaga juga menghemat waktu sehingga bisa lebih lama menikmati liburan. Beberapa daerah paket wisata Jogja yang waktu perjalanannya dapat dijangkau kurang dari dua jam dengan terbang bersama pesawat adalah Lampung (kurang lebih 45 menit), Yogyakarta (kurang lebih satu jam jika terbang bersama Citilink Air, Lion Air, atau Garuda) dan Bali (1 jam 50 menit). Ketiga kota tersebut merupakan destinasi wisata favorit di Indonesia karena memiliki berbagai macam tempat wisata yang menarik

2. Bersih-Bersih Rumah Sebelum Berangkat

Bersih-Bersih Rumah Sebelum Berangkat

Tips selanjutnya yang sebaiknya kamu lakukan sebelum traveling di akhir pekan adalah bersih-bersih rumah sebelum berangkat. Tujuan dari bersih-bersih rumah tentunya setelah kamu pulang dari berlibur, rumah sudah dalam keadaan bersih dan rapih sehingga kamu bisa langsung beristirahat karena esok hari harus kembali ke aktivitas rutin.

3. Siapkan Agenda dan Pakaian untuk Hari Senin

Sebelum berlibur di akhir pekan, sebaiknya kamu menyiapkan agenda dan rencana kerja yang akan dikerjakan pada hari Senin. Jika kamu mahasiswa, maka siapkan materi kuliah atau bahan presentasi pada hari Jum’at. Tujuannya adalah agar moment liburan kamu tidak terganggu dengan pekerjaan dan tugas kampus yang sudah menanti di hari senin. Momen liburan memang tidak seharusnya tidak diganggu dengan kerjaan dan tugas kampus.

Selain agenda yang harus disiapkan, pakaian untuk hari Senin juga tak kalah penting untuk disiapkan. Hal ini untuk mencegah jika pada hari senin kamu bangun kesiangan sehingga di pagi hari tidak sibuk mencari dan memilih pakaian karena sudah disiapkan hari-hari sebelumnya. So, siapkan sebaik mungkin!

4. Olahraga

Olahraga

Tips selanjutnya yang sebaiknya kamu lakukan sebelum liburan akhir pekan adalah olahraga. Hal ini untuk menjaga kondisi tubuh agar tidak fit dan tidak cepat lelah karena aktivitas liburan yang mungkin cukup menguras tenaga. Olahraga ringan atau fitness di gym pada hari jum’atnya mungkin bisa menjadi salah satu pilihan untuk kamu agar tetap fit.

5. Mengatur Budget

Mengatur budget sebaiknya kamu lakukan saat ingin liburan di akhir pekan. Membuat itinerary yang jelas dan perencanaan keuangan yang baik tentu salah satu cara agar budget yang dikeluarkan selama liburan tidak berlebihan. Meskipun traveling atau liburan adalah momen untuk bersenang-senang bersama keluarga atau orang tercinta bukan berarti bisa menghabiskan budget begitu saja karena hidup hemat adalah salah satu ciri orang sukses.

Itulah 5 tips yang sebaiknya kamu lakukan sebelum berlibur di akhir pekan bersama keluarga atau orang-orang tercinta. Selamat Berlibur!